Medsos

24 Oktober 2021

Awal Mula Asal Usul Tren Salam dari Binjai yang sedang Viral

 

Viral terbaru salam dari binjai

Belakangan ini banyak sekali bertebaran konten di twitter begitu pula instagram yang sedang viral dengan tagar #salamdaribinjai.


Tagar #salamdaribinjai ini sudah ada hampir 1000 postingan lebih yang menggunakannya.


Bagi kamu yang baru pertama kali melihat postingan yang berisikan konten salam dari binjai mungkin akan bingung apa sih maksudnya dan kenapa harus salam dari binjai. Ada apa dan dari manakah asal usul trend kalimat Salam dari Binjai itu berasal.


Buat sobat yang belum tau apa itu Salam dari binjai dan dari manakah awal mula trend itu berasal. Mari kita bahas di sini.


Jadi, trend ini tuh awal mulanya berawal dari sebuah video milik seorang pemuda di aplikasi tiktok dengan akun bernama @parispernandes_


Di video pada akun tiktoknya, pemuda dengan akun @parispernandes_  yang memiliki tubuh cukup tegap dan sepertinya berasal dari binjai, merobohkan sebuah pohon pisang besar dengan cara meninjunya  menggunakan tangan kosong tanpa henti sampai pohon pisang di hadapannya akhirnya rubuh. 


Nah di akhir video tersebut sang pemuda mengucapkan salam dengan kalimat unik yakni “Salam dari Binjai" dalam logat khasnya.


Salamnya tersebut sehabis menghajar pohon pisang sampai K.O, mencuri perhatian warganet di Indonesia sampai akhrinya kalimat Salam dari Binjai menjadi viral.


Berikut Video nya!



Dari sanalah netizen mulai meniru kalimat salam pemuda tersebut terutama di kolom kolom komentar di konten – konten tiktok merambah hingga twitter sampai instagram.


Tak hanya sebatas sampai di situ, warganet pun mulai mebuat konten  - konten hiburan lucu yang bertemakan Salam dari Binjai.


Seperti contohnya yang sobat bisa lihat di bawah ini : (note; sumber gambar tertera)

Tiktok Viral terbaru

Meme salam dari binjai

Meme salam dari binjai

Salam dari binjai viral tiktok meme

Meme upin ipin atok salam dari binjai

Nah, bagaimana? 


Sekarang udah jelas kan darimana sebenarnya asal usul tren Salam dari Binjai itu bermula?


Akhir kata, semoga tulisan ini dapat membuang rasa penasaran sobat akan pertanyaan apa itu Salam dari Binjai yang lagi viral ramai dibicarakan.

11 Agustus 2019

Cara Menyimpan Instagram Story ke Memori Telepon Menggunakan StorySaver

SenaSama.com - Jika pada artikel sebelumnya saya telah membahas tentang Cara Menyimpan Instagram Story Orang Lain Tanpa Aplikasi,  maka di kesempatan kali saya akan membahas tentang hal yang sama namun dengan cara yang berbeda.

Yakni bagaimana cara menyimpan story instagram orang lain menggunakan aplikasi android dan salah satu aplikasinya adalah StorySaver.

StorySaver adalah sebuah aplikasi yang dibuat khusus yang memungkinkan penggunanya menyimpan story instagram milik orang lain baik itu berupa foto ataupun file video ke memori ponsel.

Asalkan pengguna memiliki akun instagram untuk mengakses story dari pengguna IG yang diikuti.

Selain dapat menyimpan / menyalin story IG dari orang lain yang difollow, pengguna juga dapat mengunduh atau menyimpan story dari akun ig yang tidak di follow dengan catatan akun tersebut tidak di pivate.

Tapi seperti saya bilang tadi, pengguna wajib memiliki akun IG untuk mengakses dan menyimpan story sebab untuk dapat menggunakan aplikasi ini anda harus log in dengan username dan password akun instagram milik sendiri.

Nah, kalo begitu, tanpa panjang lebar dan tanpa banyak berbasa – basi lagi, mari kita mulai saja bagaimana langkah – langkah untuk menyimpan instagram story orang lain menggunakan aplikasi StorySaver.

Download Aplikasi Story Saver for Instagram


Pertama – tama, download aplikasi story saver for instagram, bisa melalui tautan download di bawah ini :

DOWNLOAD

Setelah aplikasi selesai di download ke dalam ponsel, silakan pasang terlebih dahulu untuk mulai menggunakan.

Jika aplikasi StorySaver telah terinstal, buka aplikasi.

Cara Menyimpan Instagram Stories Orang Lain Menggunakan StorySaver


Cara menyimpan story instagram orang lain ke memori telepon

Saat membuka aplikasi untuk pertama kali, kamu akan langsung menuju halaman log in, di sini ada 2 opsi yang bisa digunakan :


  1. Sign in menggunakan Instagram
  2. Sign in dengan akun Facebook


Pilih salah satu, jika kamu ingin menggunakan akun ig, klik sign in menggunakan ig, masukkan username dan password akun kamu lalu klik sign in / masuk dan tunggu halaman utama muncul.

Di halaman utama pas kamu pertama kali log in, di sana terdapat daftar orang – orang yang kamu ikuti yang telah menerbitkan story mereka.

Geser ke bawah untuk mencari akun yang hendak kamu ambil story nya, atau ketik nama akunnya di kolom pencarian yang terletak di bagian paling atas.

Download ig story orang lain

Selanjutnya, untuk menyimpan video atau foto story, klik akun yang ingin diambil story nya.

Lalu, akan muncul daftar story, terus klik story mana yang ingin disimpan.

Terakhir, klik save.

Menyimpan instagram story

Untuk mengetahui apakah story sudah tersimpan ke memori ponsel atau belum, cek di menu Galeri ponsel pada folder StorySaver.

01 Juni 2019

Panduan Cara Menggunakan Line dari Pertama Kali Install

Artikel ini berisi panduan cara menggunakan line dari mulai cara mendaftar, menambahkan teman, mengatur profil, mengirim pesan hingga memulai panggilan menggunakan aplikasi LINE.

Line@app

LINE sendiri merupakan aplikasi pengirim pesan instan yang dikembangkan NHN Corporation asal jepang yang dirilis pada tahun 2011.

Sama halnya dengan aplikasi pengirim pesan lainnya, Line dapat digunakan untuk mengirim pesan dengan sesama pengguna line. Selain mengirim pesan, line juga dapat digunakan untuk melakukan panggilan video sesama kontak yang sama – sama memiliki akun line lewat jalur internet.

Selain itu, pengguna juga bisa saling berbagi foto, video, dokumen, serta audio dengan mudah.

Sementara untuk berinteraksi dengan teman, aplikasi satu ini memungkinkan penggunanya untuk berbagi status baik itu berupa teks, foto, maupun video layaknya sosial media.

Bagi kamu yang sama sekali belum pernah menggunakan line, sedikitnya memerlukan informasi tentang bagaimana cara menggunakan line untuk pertama kali dari mulai bagaimana cara mendaftar line untuk membuat akun baru.

Oleh karena itu, pada panduan ini kamu akan dibimbing mulai dari langkah – langkah awal untuk menggunakan line.

Untuk lebih jelasnya, silakan teruskan membaca!

Cara Mendaftar


Buka aplikasi Line yang telah terinstal kemudian klik MULAI.
Memulai aplikasi line

Setelah itu Line akan meminta izin akses terhadap ponsel kamu untuk dapat memverifikasi nomor telepon. Klik lanjutkan.

Proses verifikasi daftar line

Selanjutnya Line akan meminta kembali izin untuk melakukan dan mengelola panggilan telepon. Pilih izinkan.

Kemudian, masukkan nomor telepon atau bisa juga masuk menggunakan akun facebook.

Jika sudah memasukkan nomor telepon, klik tanda panah yang berada dipojok kanan bawah layar.

Verifikasi nomor hp untuk mendaftar line

Setelah mengklik tanda panah, nanti akan muncul notif di layar ponsel untuk proses verifikasi, lalu klik ok untuk menerima SMS verifikasi yang akan dikirimkan ke nomor telepon kamu.

Kirim verifikasi sms line

Jika misalnya sms verifikasi tidak juga datang atau diterima, kamu bisa melakukan verifikasi melalui panggilan telepon atau menggunakan akun facebook.

Tunggu sms diterima, jika sudah sampai maka proses verifikasi akan secara otomatis dilakukan dan kamu akan berpindah ke layar baru.

Di sini, kamu bisa memilih untuk membuat akun baru atau menggunakan akun yang telah ada dengan memilih opsi berpindah akun.

Membuat akun line baru

Untuk membuat baru, pilih opsi Buat Akun Baru.

Kemudian isi nama tampilan dan unggah foto profil. Isi sesuai keinginan.

Membuat akun line baru

Jika sudah, klik panah berwarna hijau di pojok kanan bawah.

Selanjutnya, buat kata sandi atau password. Lanjutkan dengan mengklik kembali tanda panah.

Mendaftar line pertama kali

Setelahnya, kamu akan dimintai izin untuk dapat mengakses kontak, klik lanjutkan.

Sebagai proses terakhir, pilih setuju untuk melanjutkan.

Cara mendaftar line

Tunggu sesaat sampai proses sinkronisasi data selesai.

Proses pendaftaran akun Line selesai sekarang kamu sudah bisa menggunakan Line di ponsel kamu.

Cara menggunakan

Setelah kamu berhasil mendaftar line dan membuat akun baru, sekarang kamu sudah bisa melakukan berbagai aktivitas sosial mulai dari saling berkirim pesan dengan teman, berbagi berbagai file bersama teman serta berinteraksi melalui status yang bisa kamu buat dan bagikan lewat timeline.


Mengatur Profil dan Akun


Klik ikon gerigi di pojok kanan atas. Di sana ada berbagai pilihan pengaturan mulai dari mengatur profil, akun, privasi, dsb.

Mengganti nama dan foto profil dp line

Pengaturan aplikasi line

Profil : pada pengaturan profil kamu bisa mengganti foto profil, mengganti sampul, mengubah nama tampilan, mengatur pesan status seperti di whatsapp, mengubah nomor telepon, mengatur tanggal lahir.

Mengedit profil juga bisa dilakukan dengan langsung mengklik foto profil kamu ( lihat gambar atas).

Mengedit profil line mengubah nama dan dp

Akun : pada pengaturan akun tersedia opsi untuk mengubah nomor telepon, menambahkan alamat email, mengatur kata sandi, menghubungkan ke akun facebook, serta pilihan untuk menghapus akun LINE kamu.

Pengaturan akun line

Privasi : pengaturan privasi terdapat opsi untuk mengunci kode sandi ( jika lupa password, cukup hapus dan install ulang line maka akun kamu kembali dengan cara otomatis login), opsi untuk mengizinkan orang lain menambahkan kamu menggunakan id line, filter pesan (jika diaktifkan pengguna yang bukan teman tidak bisa mengirimu pesan), izinkan permintaan berteman (agar orang lain bisa memintamu untuk menambahkan kamu).

Pengaturan privasi line@app

Menambahkan Teman


Ada 4 cara untuk menambah teman :

Menu tambah teman di LINE

Undang : mengundang teman dengan membagikan pesan undangan melalui SMS, email, atau membagikannya lewat Whatsapp, Facebook, etc.

Undang teman di line

Kode QR : dengan cara memindai QR Code.

Goyangkan! : Goyangkan ponsel kamu atau cukup ketuk layar lalu secara otomatis perangkat akan mencari pengguna line terdekat dari posisi kamu.

Menambahkan teman di line dengan cara menggoyangkan ponsel

Jika sudah ketemu tinggal tambahkan.

Mencari teman di line
Menambah teman dengan cara goyangkan!

Mengirim Pesan


Untuk mengirim pesan tinggal geser layar ke bawah, di sana ada daftar teman klik teman yang ingin kamu kirimi pesan dan mulai obrolan dengan klik obrolan.

Menambahkan teman line
Geser layar ke bawah untuk melihat daftar teman

Selain itu, kamu juga dapat melakukan panggilan telepon atau video call.

Mengirim pesan ke teman di line
Pilih Obrolan untuk Memulai Chat

Atau jika kamu pernah mengirimi teman kamu pesan langsung saja pilih obrolan di bawah layar.

Membuat Status Foto atau Video


Untuk membuat status klik timeline di bawah layar.

Timeline line

Kamu bisa membuat story, mengecek notifikasi, melihat status yang dibuat oleh teman, membuat status teks / stiker, foto, atau video.

Timeline status line

Untuk membuat postingan status dapat kamu lakukan dengan 2 cara :

1. Mengklik tanda + di pojok kanan bawah. (Gambar atas).

Saat diklik akan muncul 3 pilihan, pertama relay, kedua kamera, ketiga posting ( mengunggah status teks, foto, dan video)

Membuat postingan di line

2. Lewat ikon berbentuk rumah di pojok kanan atas yang akan mengarah ke menu posting saat diklik.

Menu untuk membuat status di line

Silakan buat status yang diinginkan, bisa itu membuat story, mengambil foto secara langsung, mengunggah foto atau video yang tersimpan di perangkat, atau hanya sekedar membuat status teks dengan stiker - stiker lucu dan menarik yang disediakan.

Bikin status di line
Bikin Status Sesukamu

Melihat Status yang Dikirimkan Teman


Untuk melihat status terbaru dari teman kamu bisa melihatnya lewat menu timeline. Selain dapat melihat status milik teman, kamu juga akan melihat kiriman dari akun resmi yang kamu tambahkan ke kontak line kamu.

Melihat status teman di line

Okedeh sekian dulu panduannya!

04 Maret 2019

Cara Mengembalikan Foto yang Telah Diarsipkan di Instagram

Cara mengembalikan foto yang telah diarsipkan di instagram

Assalaamualaikum!

Artikel kali ini akan membahas bagaimana cara mengembalikan foto yang diarsipkan di ig.

Ada beberapa kegunaan fitur arsip - archive - bagi para pengguna medsos berbagi foto dan video ini.

Kurang lebih manfaatnya adalah, pertama untuk merapikan halaman profil dengan menampilkan post – post tertentu saja sesuai kebutuhan dan keinginan pengguna.

Kedua, menyimpan foto yang ingin dihapus dari halaman profil tanpa perlu menghapusnya secara permanen (masih bisa diakses, dilihat, dan dimunculkan kembali).

Ketiga, menyembunyikan foto atau video yang pernah kita unggah ke profil supaya tidak bisa dilihat para follower dan pengguna ig lainnya – jika akun tidak di privat – sehingga yang bisa melihatnya hanya kita sendiri saja (seperti foto kenangan bersama mantan misalnya).

Kurang lebih penggunaan fitur arsip seperti itu, menyimpan foto (memindahkan) dari laman profil ig ke folder arsip (tersembunyi) alias cuma kita sendiri saja yang masih bisa melihatnya.

Nah, bila sebelumnya kita pernah mengarsipkan beberapa foto atau video dan ingin agar foto tersebut kembali tampil di bagian profil langsung saja berikut ini cara selengkapnya!

Cara Membatalkan Arsip Instagram

Sebelum kita bisa mengembalikan arsip Instagram, terlebih dahulu kita perlu mengetahui bagaimana cara membuka arsip foto di ig sebagai berikut, yang akan diikuti oleh langkah demi langkah cara mengembalikan foto yang diarsip di instagram.

Cara Membuka Arsip Foto di IG

Pertama, buka profil.

Cara membuka foto arsip di ig

Kedua, klik ikon berbentuk seperti jam melingkar di pojok kanan atas halaman profil.

Melihat kembali arsip instagram

Ketiga, pada menu drop down berbentuk segitiga terbalik terdapat 2 opsi (pilihan) yakni ARSIP CERITA dan KIRIMAN DIARSIPKAN. 

Pilih kiriman diarsipkan.

Foto yang diarsip di ig

Di folder tersebut, kita bisa melihat kembali foto – foto dan atau video yang pernah kita arsipkan sebelumnya.

Keempat, untuk mengembalikan salah satu foto atau beberapa foto dan video ke laman profil, klik pada foto yang ingin ditampilkan, selanjutnya klik titik tiga di pojok kanan atas foto.

Cara mengembalikan foto ig yang diarsipkan

Terakhir, klik TAMPILKAN DI PROFIL.

Dengan begitu, foto tersebut sudah bisa dilihat kembali muncul di halaman profil sesuai tanggal unggahannya bukan sebagai postingan baru yang muncul di urutan pertama sebagaimana biasanya.

Semoga bisa membantu